Fakultas Ekonomi Dan Bisnis mengadakan Kursus Pajak Brevet A & B

Program Studi Akuntansi Universitas Budi Luhur bekerjasama dengan PT Edu Cipta Solusi  mengadakan kegiatan Kursus Pajak Brevet A & B  bagi mahasiswa dan masyarakat umum. Kegiatan dilaksanakan pada hari Sabtu, 8 Januari 2022 di kampus Universitas Budi Luhur. Bagi peserta yang dinyatakan lulus akan mendapatkan sertifikat,  yang dapat  digunakan sebagai dokumen pendukung untuk melamar pekerjaan.

Kelas kursus ini dipersiapkan untuk mahasiswa dan masyarakat umum yang ingin mempelajari perpajakan mulai dari dasar, teori-teori perpajakan secara normatif, latihan perhitungan dan praktek pengoperasian software perpajakan (seluruh e-SPT dan juga e-Faktur). Muatan Pembelajaran perpajkan antara lain: KUP, PBB, BPHTB DAN Bea Meterai PPh 21/26, PPh Potput Pasal 23,26.22.4 ayat (2). PPN dan PPnBM Akuntansi Pajak, PPh OP dan PPh Badan.

Comments are closed.